Sabar nak, sebentar lagi abi datang.
mari umi sapu air matamu
jangan menangis cantik,
putri yang kuat tidak sepantasnya bersedih
berdoalah Abi selalu terjaga
berdoalah semua karyanya pulang dengan rapi

tidurlah dengan lelap
pejamkan matamu nak
abi akan datang dan membacakan syair-syairnya denganmu
akan diukir satu kisah tentangmu
tentang putri cantik yang membunuh sang serigala jahat.

jangan takut, penyihir tidak akan berani mendekatimu
Abi akan menjaga kita,
Abi melindungi kita dengan syairnya.

LAST PRETENCE

Aku tak bisa menghadapimu
Percakapanmu dan pandanganmu
Karena hatimu yang telah pergi
Kebekuanmu melumpuhkanku

berpura-puralah kau masih sehati
karena selama ini kau lah yang aku cari


Kekhilafanku hantarkan kita
Di dunia arah yang jauh beda
Nafas terakhir perjuangan kita
Akhiri dengan nada yg indah

   cobalah kau bertahan sampai waktunya datang


berpura-puralah kau masih sehati
karena selama ini kau lah yang aku cari

seakan-akanlah kau tetap di sini
karena selama ini kau lah yang aku cari


Bidadari Surga

“Di dalam surga-surga itu ada bidadari-bidadari yang baik-baik (akhlaknya) lagi cantik-cantik parasnya.” (ar-Rahman: 70)
selamat jalan adikku, selamat jalan.
berkumpullah bersama bidadari surganya Allah.
Allah itu maha baik dik, maha baik.
Allah menghapus dosa-dosamu oleh sakitmu
Allah tidak ingin kau menangis kesakitan
Allah tidak ingin ibu dan ayahmu menangis memikirkanmu
Allah memberikan yang terbaik, Allah mudah merencanakan yang terbaik.
Istirahatlah dik, Istirahatlah dengan tenang.
tersenyumlah..

alam kubur itu pasti sangat gelap, terangilah dik dengan cahaya Al-quran yang sering kau baca disepertiga malam. Jangan takut sendirian, Malaikat pasti akan detang menemuimu. kemudian jawablah pertanyaan mereka dengan tenang.

Rasulullah bersabda :
Jika mayit atau salah seorang dari kalian telah dikubur, datang dua malaikat, hitam (tubuhnya), biru (kedua matanya), satu dari keduanya bernama Al-Munkar dan yang lain An-Nakir. Kedua malaikat bertanya kepada mayit: “Apa yang dulu kamu katakan tentang lelaki ini (yakni Rasulullah)?” Dia pun menyatakan apa yang dulu dia katakan: “Lelaki itu adalah hamba Allah dan Rasul-Nya, Asyhadu allailahaillallah wa anna Muhammadar rasulullah.” Kedua malaikat menimpali: “Sungguh kami telah mengetahui bahwa engkau mengatakan demikian.” Lalu diluaskan kubur untuknya 70 dzira’ (hasta) kali 70 dzira’, dan diterangi, kemudian dikatakan padanya: “Tidurlah engkau.” Berkatalah mayit: “Kembalikanlah aku pada keluargaku agar aku kabarkan kepada mereka.” Keduanya berkata: “Tidurlah engkau sebagaimana tidurnya pengantin, tidak ada yang membangunkan kecuali orang yang paling dicintainya.” Hingga nanti Allah bangkitkan dari pembaringannya.

bersabarlah dik, bersabarlah engkau disana.

Maya

Aku merasa ruangan ini lebih terang dari biasanya, apakah ini cinta?
haha. ini aneh, tapi maya.
semoga tidak ada celah sedikitpun untuk menuju kesana
karena aku pasti bakal lumpuh jika Allah memberikanmu hal yang sama,
sama seperti apa yang diberikannya untukku sekarang

kau tetaplah menulis,
aku hanya wanita pemimpi dan banyak hayal
biarkan aku menikmati setiap tulisanmu
biarkan aku merasakan seperti ini terus
karena ini hanya maya, ini hanya sementara
karena pada nyata, aku tidak akan mungkin mendapatkannya

aku takut sendirian, tapi kamu tidak mengerti
aku bingung sendirian, tapi kamu juga tidak mengerti
kau berlalu, cepat, sangat cepat seolah-olah aku tidak akan takut sendirian dan bingung sendirian
kau berlalu, tanpa fikir panjang bahwa apa yang akan ku lakukan tanpamu
kau berlalu, kau bersenang-senang tanpa ingat apakah aku yang jauh disana baik-baik saja sekarang
kau berlalu, tanpa kabar.
kau berlalu, dan kau lupa.
kau lupa, kau lupakan aku dengan sangat cepat.
kau marah, kalau aku mengalihkan perhatian

Kita ini satu. kau manusianya, dan aku robotnya.
kita ini sehati. kau bahagianya, dan aku penderitaan panjang

About me

Foto saya
Just a simple girl, tidak cukup beberapa huruf disini untuk menggambarkan siapa saya | anak bungsu dari Keluarga bugis yang tersesat di Kalimantan | ♥ Buku, Laut, Cg, Sheila On Seven, Hijau, Jalanjalan, dan Makan Enak | Urban Farming, and Go Green!
Diberdayakan oleh Blogger.